Dalam rangka menjaga dan meningkatkan kualitas proses belajar mengajar, Jurusan Kimia FMIPA UNTAD menyelenggarakan lokakarya Rencana Pembelajaran Semester (RPS) Rabu, 14 Februari 2018. Ketua Jurusan Kimia Dr. Ruslan S.Si., M.Si membuka kegiatan dan dilanjutkan dengan mempresentasikan RPS Matakuliah Kimia Dasar Lanjut dan Metodologi Penelitian. Kegiatan dihadiri oleh seluruh dosen kimia. Tabel RPS berisi rincian secara detail dari rencana pembelajaran per topik yang diberikan setiap minggunya. Tabel berisi informasi minggu keberapa materi akan diberikan, pokok bahasan, sub pokok bahasan, estimasi waktu yang dibutuhkan, bentuk pengajaran yang dipilih misalkan kuliah dan diskusi, serta pustaka pendukung yang dibutuhkan.
Sesi selanjutnya yaitu presentasi oleh Dr. Khairuddin, S.Si., M.Si, kemudian dilanjutkan presentasi Matakuliah Kimia Fisik II oleh Ibu Ni Ketut Sumarni, S.Si., M.Si. Dan diakhiri dengan Presentasi mengenai Rencana Pembelajaran Semester Matakuliah Kimia Polimer oleh Dr. Erwin Abdul Rahim, S.Si., M.Si.
Kegiatan ini direncanakan akan dilanjutkan pada minggu selanjutnya hingga semua RPS Matakuliah selesai di presentasikan.


